Seno Adji: Saya Menjaga Marwah KPK, Jika Novel Ditahan Kami Mundur




PekanbaruNews, Nasional - Pimpinan KPK, Indriyanto Seno Adji menegaskan siap menjaga marwah KPK. Bahkan, Indriyanto mengaku pimpinan akan mengundurkan diri jika salah satu penyidik andalannya, Novel Baswedan ditahan polisi.


"Saya tidak mengharapkan tenggelam, selama saya di sini, saya akan menjaga marwah dari lembaga ini. Ada permasalahan memang waktu itu penyidik Novel kebetulan dia murid saya, dia salah satu di PTIK dan kajian ilmu kepolisian itu salah satu lulusan terbaik," kata Indriyanto di kantornya, Jl HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Rabu (18/3/2015).


Indriyanto menegaskan, saat Novel memberitahukan bahwa mendapat panggilan dari penyidik Bareskrim, kelima pimpinan KPK langsung melarang Novel untuk memenuhi panggilan. Indriyanto menegaskan, saat itu pimpinan sudah tahu, jika Novel datang ke Bareskrim pasti akan langsung ditahan.


"Saat dipanggil sebagai tersangka di Bareskrim dia tanya ke saya kita putuskan pimpinan bahwa tidak perlu datang kita yang menjamin dan saya diminta diklarifikasi kepada tim penyidik yang lain dari penindakan," jelasnya.


"Kalau sampai dipanggil dikenakan penahanan, kita akan datang ke Bareskrim untuk minta penangguhan kalau sampai ditahan juga sampai kalau misalnya kita nyatakan tidak dilakukan penahanan," imbuh Indriyanto.


Pakar hukum pidana itu lalu menegaskan, jika nantinya Bareskrim tetap memutuskan untuk melanjutkan kasus NOvel dan melakukan penahanan, maka pimpinan KPK akan langsung mengundurkan diri. Hal itu sebagai bukti, bahwa pimpinan akan membela para pegawainya secara maksimal.


"Saya bilang ke Novel, saya menjamin dan kalau tidak dilakukan saya akan mundur dari jabatan. Saya tidak mau lembaga ini sebagai lembaga penegak hukum mempreteli tugas-tugas penegakkan hukum. Saya jamin ke Novel dan teman-teman kalau ditahan saat itu juga saya akan mundur, saya yakin kapal ini tidak akan mundur dan tidak akan tenggelam," 
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar: